Senin, 05 Desember 2011

Elegi Menggapai Penampakkan

Oleh Dr. Marsigit M. A 

Refleksi Oleh : Satriawan P.Mat(A) 11709251035

Aspek Ontologi
Hakekat adalah pemahaman yang mendalam tentang segala sesuatu pada kehidupan meliputi ruang dan waktu. Jika kita menyatakan bahwa kita pandai, maka ada yang lebih pandai dari kita, jika kita menyatakan kita kaya pastinya ada yang lebih kaya dari kita dan seterusnya. Yang harus kita pahami adalah bahwa kita hanyalah setitik pasir diantara pepasiran di tepi pantai. Ini adalah agar kita tidak sombong. Namun yang harus kita yakini bahwa setiap kita memiliki amanah/tanggungjawab masing-masing sesuai dengan peranyang telah melekat pada diri kita.

Aspek Epistemologi
Kita seharusnya menempatkan kesadaran bahwa kita adalah manusia dengan segala kesempurnaan penciptaan Allah SWT. Dibalik penciptaan Allah ini sesuatu yang bisa kita logika, akan tetapi semua itu harus tetap diseimbangkan dengan hati. Karena ada sesuatu yang tidak dapat dicapai oleh logika, tetapi mampu diyakini oleh hati.

Aspek Aksiologi
Pemahaman yang benar harus diterus diasah. Tidak ada kata berhenti untuk terus menggali ilmu agar kita tidak tersesat dalam memahami setiap episode kehidupan yang kita alami. Dengan rendah hati dalam melihat sebuah permasalahan maka kita akan mampu menjadi manusia yang bijaksana. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar